Tuesday, July 11, 2017

Cara Pembuatan Makalah Pada BAB I

Cara Pembuatan Makalah Pada BAB I


Hai sob seiring dengan perkembangan teknologi kita sebagai mahasiswa selalu di tungtut dengan yang namanya tugas kuliah atau sekolah, nah disini saya akan membagi sedikit tutorial penting walaupun simpel yaitu bagaimana caranya membuat Makalah di Bab I

Nah dibawah merupakan Contoh makalah Bab I



BAB I
PENDAHULUAN

A.      Latar Belakang
Pengertian Akhlak Secara Etimologi, Menurut pendekatan etimologi, perkataan “akhlak” berasal dari bahasa Arab jama’ dari bentuk mufradnya “Khuluqun” yang menurut logat diartikan: budi pekerti, perangai, tingkah laku atau tabiat. Kalimat tersebut mengandung segi-segi persesuain dengan perkataan “khalkun” yang berarti kejadian, serta erat hubungan ” Khaliq” yang berarti Pencipta dan “Makhluk” yang berarti yang diciptakan. Pengertian akhlak adalah kebiasaan kehendak itu bila membiasakan sesuatu maka kebiasaannya itu disebut akhlak. Jadi pemahaman akhlak adalah seseorang yang mengeri benar akan kebiasaan perilaku yang diamalkan dalam pergaulan semata – mata taat kepada Allah dan tunduk kepada-Nya. Oleh karena itu seseorang yang sudah memahami akhlak maka dalam bertingkah laku akan timbul dari hasil perpaduan antara hati nurani, pikiran, perasaan, bawaan dan kebiasaan dan yang menyatu, membentuk suatu kesatuan tindakan akhlak yang dihayati dalam kenyataan hidup keseharian.

Dengan demikian memahami akhlak adalah masalah fundamental dalam Islam. Namun sebaliknya tegaknya aktifitas keislaman dalam hidup dan kehidupan seseorang itulah yang dapat menerangkan bahwa orang itu memiliki akhlak. Jika seseorang sudah memahami akhlak dan menghasilkan kebiasaan hidup dengan baik, yakni pembuatan itu selalu diulang – ulang dengan kecenderungan hati.Akhlak merupakan kelakuan yang timbul dari hasil perpaduan antara hati nurani, pikiran, perasaan, bawaan dan kebiasaan dan yang menyatu, membentuk suatu kesatuan tindakan akhlak yang dihayati dalam kenyataan hidup keseharian. Semua yang telah dilakukan itu akan melahirkan perasaan moral yang terdapat di dalam diri manusia itu sendiri sebagai fitrah, sehingga ia mampu membedakan mana yang baik dan mana yang jahat, mana yang bermanfaat dan mana yang tidak berguna, mana yang cantik dan mana yang buruk.

B.     Rumusan Masalah        
a.     Bagaimana konsep etika, moral dan akhlaq?
b.    Apa saja faktor-faktor pembentuk akhlak?
c.     Bagaiman aktualisasi akhlaq dalam kehidupan modern?
d.    Bagaimana hubungan akhlaq dengan tasawuf?

C.      Tujuan Penulis
a.     Mengetahui konsep etika, moral dan akhlak
b.    Mengetahui faktor-faktor pembentuk akhlak
c.     Mengetahui aktualisaai akhlak dalam kehidupan modern
d.    Mengetahui hubungan akhlak dengan tasawuf


Nah itulah Sob diatas merupakan salah satu contoh pembuatan makalah dalam Bab I semoga dapat bermanfaat yah terimakasih telah berkunhung di blog saya jangan lupa share yah

dan baca juga tentang tips pendidikan yang lainnya di blog Musikgit.

No comments:

Post a Comment

Cara Ampuh Tingkatkan Domain Authority dan Page Authority Website

Cara Meningkatkan MOZ DA PA Domain Pada Website Untuk memaksimalkan perkembangan situs atau blog tentu saja banyak hal yang harus Sobat t...